Monday, July 19, 2021

Buah Kesukaan Nabi Muhammad SAW hingga Daun Talas Perkuat Imunitas Tubuh | PT Rifan Financindo

 

PT Rifan Financindo  -   Banyak buah sehat yang digemari Nabi Muhammad SAW dan memiliki banyak manfaat. Kemudian ada kisah sukses peternak sapi, sampai manfaat daun talas untuk imunitas tubuh.

Terkenal dengan pola makannya yang sehat, banyak makanan yang digemari Nabi Muhammad SAW yang bisa diterapkan pada pola makan kita sehari-hari. Mulai dari pemilihan sayuran sampai buah yang digemari Nabi Muhammad SAW.

Seperti kurma, delima, anggur, zaitun hingga melon dan semangka yang semuanya mengandung banyak vitamin serta nutrisi penting untuk tubuh. Mulai dari menjaga kesehatan jantung sampai menguatkan imunitas tubuh.

Kemudian ada kisah sukses seorang peternak sapi yang kini memiliki peternakan sapi terbesar di Jakarta, dengan omzet miliaran rupiah. Peternak yang satu ini bahkan dulu banyak diejek atau dibully oleh orang-orang, karena memutuskan untuk membuka peternakan di tengah kota.

Terakhir ada daun talas, yang sukses jadi komoditi ekspor karena manfaatnya untuk perkuat imunitas tubuh yang ampuh. Kandungan vitamin C di daun talas yang cukup tinggi berperan utama sebagai alat untuk meningkatkan sistem kekebala tubuh.

Berikut tiga artikel yang paling menarik minat pembaca detikFood kemarin (19/07).

1. Buah Favorit Nabi Muhammad SAW

Semangka Undian OnlineSemangka Foto: iStock/Shine

Nabi Muhammad SAW selalu menerapkan pola makan sehat yang teratur. Salah satunya dalam pemilihan buah. Meski umumnya setiap buah memiliki nutrisi dan manfaat kesehatan masing-masing, ada beberapa buah yang cukup digemari Nabi Muhammad SAW.

Salah satunya ada anggur yang dapat mengurangi risiko kanker dan inflamasi. Kemudian ada buah zaitun yang kaya akan antioksidan untuk kesehatan jantung, sampai melon dan semangka yang mengandung vitamin A hingga C.

Tak ketinggalan buah kurma, buah yang dengan segudang manfaat ini bisa melindungi imunitas. Termasuk mengendalikan gula darah, selama dikonsumsi dalam porsi yang wajar.


2. Peternak Sapi Omzet Miliaran

Punya Peternakan Sapi Terbesar di Jakarta, Pria Ini Kantongi Miliaran RupiahPunya Peternakan Sapi Terbesar di Jakarta, Pria Ini Kantongi Miliaran Rupiah Foto: youtube capcapung

Siapa bilang beternak sapi harus di pedesaan atau di wilayah terpencil? Sosok Abdul Latif, sukses mematahkan stigma tersebut setelah berhasil membuka peternakan sapi terbesar di Jakarta, yang memiliki omzet miliaran rupiah.

Meski awalnya Latif diejek dan dibully karena idenya ini. Tapi sekarang peternakan sapinya di wilayah Petukangan ini, mampu memproduksi hewan ternak yang tak hanya sapi, tapi ada kerbau dan kambing.

3. Daun Talas Perkuat Imunitas Tubuh

Jadi Komoditi Ekspor, Daun Talas Punya Nutrisi Untuk Perkuat Imun TubuhJadi Komoditi Ekspor, Daun Talas Punya Nutrisi Untuk Perkuat Imun Tubuh Foto: Getty Images/iStockphoto/PhanuwatNandee

Daun talas memang tidak sepopuler daun singkong dalam olahan makanan. Namun daun dan batang talas ternyata mengandung banyak nutrisi dan vitamin C, yang bisa memperkuat imunitas tubuh.

Bahkan daun talas juga sudah menjadi komoditi ekspor yang diburu banyak orang di berbagai negara. Daun yang satu ini mengandung vitamin A, vitamin B, dan manfaat kesehatan untuk mengontrol tekanan darah tinggi sampai melancarkan pencernaan.

Sumber: food.detik

PT Rifan Financindo

No comments:

Post a Comment