Saturday, July 25, 2020

Britney Spears Ogah Pakai Makeup Lagi, Pilih Cantik Alami dengan Wajah Polos | PT Rifan Financindo

Wajah Britney Spears tanpa makeup.


PT Rifan Financindo  -  Sepanjang kariernya sebagai penyanyi, Britney Spears selalu tampil dengan makeup lengkap dan tebal. Rambutnya pun selalu ditata maksimal dan bergaya glamor.
Aktif di industri hiburan sejak 1992 lewat acara anak Disney Channel dan sukses menjadi bintang pop dunia, Britney Spears kini ingin melakukan perubahan besar dalam hidupnya. Terbiasa memakai makeup lengkap dan tebal, ibu dua anak ini, ingin membiasakan diri tampil tanpa riasan.
Pada Senin (20/7/2020), Britney Spears mengunggah foto tanpa makeup di Instagram. Pada caption foto wanita 38 tahun ini menyatakan tidak akan pakai makeup lagi.
"Setelah selama ini dalam hidup saya baru paham bahwa tampil tanpa makeup adalah yang seharusnya... Maksud saya... sedikit pakai makeup memang menyenangkan tapi setelah menghabiskan sangat banyak waktu di kursi rias rambut dan makeup untuk terlihat sempurna... Menurut saya tampilan natural adalah yang benar... membuat wajahmu terlihat jauuuuh lebih muda dan lebih baik," tulis Britney Spears.


Namun pelantun lagu 'Lucky' ini masih memakai satu produk makeup di foto tersebut. Ia mengaku masih mengandalkan maskara untuk mempercantik wajahnya. Sementara bagian wajah lainnya dibiarkan polos.
"Pssss YES... Saya tahu saya pakai maskara di foto ini !!!" tulisnya lagi.
Apakah nantinya Britney Spears akan selamanya tak pakai makeup demi terlihat lebih muda? Kita lihat saja.

No comments:

Post a Comment