Tuesday, September 5, 2023

IHSG Tembus 7.000 Lagi!

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) kembali dibuka dengan penguatan di pagi hari ini. IHSG pun akhirnya kembali ke zona 7.000-an.

Mengutip data RTI, Selasa (5/9/2023), pagi ini IHSG dibuka naik 8,1 poin (0,12%) ke 7.004. Indeks LQ45 juga dibuka naik 0,08% poin ke posisi 970.

IHSG berada di level tertingginya pada level 7.006 dan terendahnya 7.000. Sebanyak 152 juta lembar saham diperdagangkan pagi ini dengan nilai Rp 74 miliar.

Mengutip riset Ajaib Sekuritas, sentimen yang mempengaruhi pasar dari dalam negeri, hasil survei Purchasing Managers' Index (PMI) Manufaktur Indonesia yang dirilis oleh S&P Global pada Agustus 2023 berada di level 53,9 atau naik 0,6 poin dibandingkan pada bulan sebelumnya yang tercatat di posisi 53,3.

Laju ekspansi PMI Manufaktur ini juga merupakan yang paling cepat dalam kurun waktu hampir setahun dan menjadikan kondisi manufaktur Indonesia selama 24 bulan beruntun atau sepanjang dua tahun terakhir berada di level ekspansif. S&P Global juga mencatat, manufaktur Indonesia memperlihatkan optimisme akan pertumbuhan produksi dalam 12 bulan ke depan.

Dari mancanegara, PMI Manufaktur final di Australia versi Judo Bank berada di level 49,6 pada Agustus 2023, tidak berubah dari bulan sebelumnya. Meskipun berada di level kontraksi dalam enam bulan terakhir, namun angka ini menjadi yang terkuat sejak Februari 2023 dan menunjukkan tanda-tanda pemulihan di sektor manufaktur dalam beberapa bulan terakhir.

Dari Asia, Korea Selatan mencatatkan surplus neraca perdagangan sebesar US$ 0,87 miliar pada Agustus 2023, naik dari defisit sebesar US$ 9,39 miliar pada bulan yang sama tahun sebelumnya. Kegiatan ekspor di Korea Selatan turun sebesar 8,4% yoy menjadi US$ 51,87 miliar pada Agustus 2023, sedangkan impor turun sebesar 22,8% yoy menjadi US$ 51,0 miliar.

Sementara itu bursa Asia pagi ini mayoritas melemah. Berikut pergerakannya.

- Nikkei turun 90 poin (0,28%) ke 32.848
- Hang Seng melemah 227 poin (1,21%) ke 18.616

- Shanghai berkurang 15 poin (0,5%) ke 3.161

- Straits Times turun 14 poin (0,45%) ke 3.224

Sumber : Finance.detik

No comments:

Post a Comment